Daniel Agger Frustrasi Dilatih Hodgson



Hodgson dinilai lebih fokus melatih barisan depan dibandingkan tembok pertahanan.


Suasana kurang harmonis mulai muncul di kubu Liverpool. Bek Daniel Agger mengungkapkan rasa frustrasinya dengan gaya melatih juru taktik anyar Roy Hodgson.

Di bawah kepemimpinan Hodgson, Agger jarang mendapatkan tempat di tim inti. Kondisi itu semakin diperparah dengan datangnya Paul Konchesky. Agger dimasukkan sebagai pemain pengganti ketika Liverpool dikalahkan Manchester United 3-2.

“Filosofi manajer adalah menerapkan permainan sepakbola menyerang, tapi tidak dipertahanan. Itu bukan gaya saya,” ungkap Agger dilansir Sporten.dk.

“Saya bukan pemain seperti itu. Saya lebih sering menguasai bola, dan cara seperti itu akan saya pertahankan. Waktu akan menunjukkan bila dia tidak menginginkan saya.”

“Saya akan berusaha mengubah diri sendiri. Tapi saya tidak akan pernah bisa menjadi pemain yang selalu melepas bola di setiap kesempatan.”

“Saya akan terus berjuang untuk mendapat kesempatan. Saya tahu apa yang saya pertahankan, dan begitu juga dia [Hodsgon].”



Disadur dari : www.goal.com
YOU'LL NEVER WALK ALONE