Liverpool Akan Bersabar Menunggu Carroll

Jika Luis Suarez sudah memberikan kontribusi untuk tim barunya Liverpool, dengan mencetak satu dari dua gol yang mengantar kemenangan 2-0 atas Stoke City dinihari tadi, Andy Carroll, striker baru Liverpool lain, masih harus duduk di tribun penonton.

Striker yang didatangkan dari Newcastle United itu memang masih harus beristirahat dan akan absen untuk beberapa minggu ke depan karena masih berkutat dengan cedera.

Meski belum akan merasakan hasil investasi mereka, Liverpool tetap akan bersabar untuk bisa melihat performa terbaik dari Carroll, demikian ditegaskan Kenny Dalglish.

"Tentunya Carroll akan menjalani masa istirahat untuk beberapa minggu sampai ia benar-benar fit," kata pelatih Liverpool itu dikutip Sky Sports, Kamis (3/2).

"Tapi kami membelinya bukan untuk memainkannya hanya dalam beberapa minggu bukan? Kami membelinya untuk lima setengah musim. Beberapa minggu tanpanya tidak akan menjadi masalah," papar Dalglish.


Sumber

Dalglish Tak Terusik Rumor Transfer

Dalam beberapa hari terakhir, intensitas rumor transfer di Liverpool terus meninggi. Spekulasi saga transfer Fernando Torres, Luis Suarez dan Andy Carroll terus diumbar di media.

Situasi ini dikhawatirkan bisa mengganggu kinerja Steven Gerrard dkk di kompetisi, mengingat dalam beberapa penampilan sebelumnya Liverpool sudah menemukan performa terbaik mereka.

Untungnya kekhawatiran itu tak terbukti. Setelah rumor transfer berakhir, dengan Torres pindah ke Chelsea dan Carroll juga Luis Suarez bergabung ke Anfield, Liverpool bisa tetap menjaga performa positif mereka dengan menundukkan Stoke City 2-0 dinihari tadi. Kenny Dalglish pun mengumbar pujian.

"Spekulasi dan rumor memang bagian dari sepakbola. Saya pantas memberikan kredi kepada pemain mereka tidak terganggu dengan rumor dan spekulasi itu," kata pelatih Liverpool itu, Kamis (3/2).

"Mereka sudah terus berjuang dan memberikan segalanya untuk memenuhi kebutuhan kami. Para suporter pasti bangga dengan usaha yang sudah diberikan pemain kesayangan mereka," puji Dalglish lagi.


Sumber

Dalglish Puji 'Fantastic Four' Liverpool

Kepergian Fernando Torres ke Chelsea dikhawatirkan akan membuat penampilan Liverpool semakin goyah, namun dengan kemenangan atas Stoke City, Kenny Dalglish kembali menyuarakan optimismenya.

Dalglish merasa sangat gembira melihat prospek perpaduan antara dua pemain baru, Andy Carroll dan Luis Suarez, dengan Raul Meireles dan kapten Steven Gerrard.

"Mereka empat pemain yang fantastis. Sejujurnya Andy akan absen dalam beberapa minggu sampai dia fit. Tetapi kami tidak membelinya untuk beberapa minggu, kami membelinya untuk lima tahun setengah. Beberapa minggu absen tidak akan membuat kami keberatan," ujar Dalglish kepada liverpoolfc.tv.

"Saya pikir mereka ber-empat merupakan pemain sepakbola yang sangat bagus dan mereka melengkapi satu sama lain dengan baik."

"Tetapi hari ini, pertahanan kami menjadi faktor penting untuk memberi peluang Liverpool menang lebih besar, dan saya pikir mereka luar biasa." 


Sumber

Aldo: Torres Penuh Kepalsuan Dan Seorang Penipu

http://cdn.fourfourtwo.com/contentimages/interviews/John-Aldridge.jpg
Ikon Liverpool John Aldridge (Aldo) melancarkan serangan yang luar biasa untuk striker baru Chelsea, Fernando Torres. Aldo tidak menahan diri sedikitpun dan menyatakan bahwa Torres penuh kepalsuan dan seorang penipu.

Aldo menulis pada kolomnya di Liverpool Echo: "Fernando Torres penuh kepalsuan dan seorang penipu yang meludahi wajah suporter Liverpool yang mengidolakan dirinya. Torres hanya seorang pemain biasa yang akan pergi untuk bayaran yang lebih besar."

"Suporter Liverpool terlalu terpaku kepadanya musim ini. Mereka sampai membuat alasan untuk permainan Torres yang tidak maksimal, mereka beralasan bahwa cedera Torres masih mempengaruhi permainannya. Tetapi sepanjang waktu Torres tampak menjanjikan klub dan fans sebuah performa yang bagus."

"Begitu dia meminta untuk dijual, Liverpool benar telah membiarkannya pergi. Tidak ada untungnya mempertahankan pemain yang tidak ingin berada di klub. Cucu saya yang berumur lima tahun bahkan menolak untuk memakai jersey Liverpool bernamakan Torres karena dia sudah merasa jijik dengannya."

"Torres selalu membicarakan betapa pentingnya bagi dia menjadi seorang pemain Liverpool. Dia tampak memegang nilai-nilai Liverpool tetapi sekarang kita tahu dia tidak menyatakannya dengan tulus. Itu tidak asli dan saya yakin dia akan berbicara hal yang sama saat bermain untuk Chelsea."

"Timing keputusannya untuk meminta hijrah sangat buruk dan tidak tepat tetapi mungkin Liverpool lebih baik tanpa kehadirannya," tutup Aldo. 


Sumber

Dalglish: Tenang, Itu Masih Suarez Sebelum Latihan

Manajer Liverpool Kenny Dalglish mengisyaratkan agar fans tetap tenang terkait Luis Suarez yang mencetak gol di debutnya, karena karena akan ada lagi kejutan dari striker asal Uruguay tersebut.

Suarez yang dibeli dari Ajax Amsterdam, masuk menggantikan Fabio Aurelio pada menit 62 dan mencetak gol sekitar 10 menit sebelum full time lawan Stoke City di Anfield, Kamis (3/2/2011) dini hari tadi WIB.

Pemilik nomor punggung 7 ini menyamai pencapaian Dalglish, Ian Rush, dan Robbie Fowler, yang mencetak gol pada pertandingan debut bersama The Reds. Menanggapinya, King Kenny menggambarkannya dengan satu kata, fantastis.

“Suarez mencetak gol di debutnya, ini fantastik untuknya dan bagus untuk suporter serta siapapun,” katanya pada Sky Sports.

“Dia belum latihan bersama pemain lain karena harus menyelesaikan beberapa dokumen (terkait proses transfer). Izin kerjanya baru keluar kemarin. Kalau dia sudah berlatih bersama kami, Anda akan lihat yang lebih dari diri Suarez.”

Kemenangan di matchday 25 tersebut tak menggeser Liverpool di posisi tujuh klasemen Liga Primer, hanya memperpendek jarak dengan Sunderland di peringkat enam jadi dua poin. Hasil ini sekaligus kemenangan ketiga beruntun tanpa kebobolan bagi raksasa Merseyside.

Tak pelak, Dalglish pun memuji para pemain belakangnya, khususnya Sotirios Kyrgiakos.

“Ada kredit lebih untuk para pemain dan si besar.

Sumber

Kecewanya 'Torres' pada Torres

http://images.detik.com/content/2011/02/03/72/Torres200.jpg
Menjadi fans setia Liverpool, Shaun McCormack memutuskan mengubah namanya menjadi Fernando Torres pada Desember lalu. Sebulan berselang dia kecewa berat karena sang striker pindah ke Chelsea.

Shaun McCormack menjadi pemberitaan hangat di Liverpool selepas Natal 2010 lalu. Pria 36 tahun yang sejak lama menjadi fans The Reds tersebut memutuskan tak lagi menggunakan nama yang dia punya sejak kecil dan menggantinya dengan Fernando Torres.

"Itu mimpi yang menjadi nyata. Saya tahu dia belum menjalani musim yang luar biasa, tapi buat saya dia adalah striker terbaik di planet ini," begitu sahut McCormack saat permohonan pergantian nama yang dia ajukan diterima catatan sipil setempat.

Sebagai fans setia Liverpool, bapak empat anak itu sempat berpikiran untuk menggunakan nama sang kapten, Steven Gerrard. Namun karena ingin sesuatu yang "berbeda" dia akhirnya memilih nama striker internasional Spanyol itu.

"Satu-satunya orang yang tak melihat hal ini dari sisi humor hanyalah mertua saya. Itu sesuatu yang layak dilakukan hanya untuk melihat reaksinya," seloroh istri McCormack setelah resmi bersuamikan Torres.

Namun kegembiraan Torres yang tak punya julukan El Nino itu ternyata cuma bertahan satu bulan. Tepat di penghujung Januari, Torres yang asli justru hengkang dari Anfield dan kini bergabung bersama Chelsea.

"Berita transfer itu menghancurkan saya. Saya menyukai nama Fernando tapi tak tahu harus bagaimana sekarang," tuntas dia seperti dikutip dari AS.

Sumber

Dalglish Tak Ragukan Adaptasi Suarez

Luis Suarez membuat kesan bagus dalam debutnya bersama Liverpool. Ia mencetak satu gol dan mengantar Liverpool menang 2-0 atas Stoke City di Anfield dinihari tadi.

Performanya itu sekaligus menjawab pertanyaan dan keraguan yang sempat mengemuka, apakah ia bisa mengisi tempat Fernando Torres yang bergabung dengan Chelsea.

Kenny Dalglish mengklaim sejak awal meyakini Luis Suarez tidak akan kesulitan melebur dalam timnya.

"Tidak akan ada masalah di sana, ia akan baik-baik saja," kata Dalglish dikutip Sky Sports, Kamis (3/2).

"Ia belum berlatih dengan pemain lain memang, karena masalah dokumen yang harus diselesaikan ketika ia mendapat izin kerjanya kemarin. Kita lihat saja nanti bagaimana situasinya jika ia sudah berlatih bersama rekan-rekannya."

"Suarez sudah mencetak gol di laga debutnya, yang mana sangat fantastis baginya dan hebat bagi pendukung," pungkas Dalglish.


Sumber

Liverpool Akan Tambah Amunisi Transfer Musim Panas

Siapa bilang, Kenny Dalglish masih meratapi kepergian Fernando Torres ke Chelsea. Buktinya, caretaker Liverpool itu berharap, manajemen The Reds bersedia mendatangkan suntikan darah segar di bursa transfer musim panas awal musim 2011/12 mendatang.

Kita tahu, di bursa transfer musim dingin ini, Liverpool sukses mendatangkan dua pemain bertelanta sekaligus. Sukses mendaratkan Luis Suarez dan Andy Carroll, kiranya menjadi subsitusi sepadan Torres.

Karena itu, Dalglish yang juga legenda Liverpool menaruh harapan besar, petinggi Liverpoool kembali agresif di pasar jual beli pemain, Juli 2011 mendatang. “Dukungan pemilik klub sangat suportif dan fantastis di bursa transfer yang sangat sibuk. Tapi saya pikir, ini mendatangkan keuntungan besar bagi klub,” kata Dalglish di Goal, Kamis (3/2/2011)

“Mungkin saja, mereka sedikit kecewa karena tidak bisa mendatangkan pemain lagi,” sambung Dalglish mengindikasikan, patron Liverpool sebenarnya masih bersedia menambah investasinya dengan mendatangkan pemain baru.

“Siapa pun yang memiliki keraguan mengenai keinginan besar atau orang yang tidak memperhitungkan klub ini di masa mendatang, mereka bisa pergi sekarang. Di musim panas kami menatap ke depan untuk mencoba meningkatkan apa yang kami punya,” tandas Dalglish, Liverpool masih bernafsu menambah amunisi.

Sumber

Skrtel: Torres Akan Menyesal

Bek Liverpool, Martin Skrtel, menilai kepergian Fernando Torres tidak terlalu mengejutkan. Namun, Skrtel yakin, pada suatu saat nanti, Torres bakal menyesali keputusannya hijrah ke Chelsea.

Seperti diberitakan sebelumnya, Torres memilih hijrah ke Stamford Bridge dengan harga 50 juta poundsterling atau sekitar Rp 728 miliar pada hari terakhir jendela transfer kedua, Senin (31/1/2011). Nilai tersebut menjadikannya pemain termahal Premier League sepanjang sejarah.

"El Nino" juga telah mengungkapkan, keputusannya hijrah ke Chelsea semata-mata bukan karena uang. Ia hanya ingin mengecap juara seperti Premier League dan Liga Champions yang selama ini tidak bisa diperolehnya di Anfield.

Skrtel sebetulnya mengaku merasa kehilangan Torres. Terlepas dari itu, ia menilai Torres tidak akan mendapatkan apa yang diinginkannya, selain penyesalan karena meninggalkan Liverpool.

"Aku sudah berharap demikian. Kami semua menyesal karena dia pemain dengan kualitas kelas dunia. Namun jujur, itu tidak mengejutkan (melihat dia pergi)," kata Skertl kepada isport.blesk.cz.

“Aku berharap dia menuai yang terbaik, tapi tidak berharap dia menuai sukses di Chelsea. Mungkin, Fernando akan menyesal telah mengambil langkah di masa depan, " tambahnya.

Sumber

Suarez Puji Magis Anfield

Anfield diakui beberapa pemain dunia mempunyai daya magis khusus. Hal yang sama dirasakan Luis Suarez.

Suarez yang sama sekali belum melakukan latihan bareng pemain lain, mengaku antusias menghadapi debutnya. "Aku masih tinggal di hotel. Hari ini adalah laga pertamaku bersama Liverpool. Kuharap ini menjadi start yang bagus," tulis dia pada akun Twitter miliknya, @luis16suarez .

Harapan Suarez sebelum pertandingan pun terkabul. Masuk sebagai pengganti, striker timnas Uruguay itu langsung mencetak gol pada laga debutnya.

Suarez pun girang bukan kepalang. "Aku sangat senang menjalani debut yang diimpikan, mencetak gol dan mempersembahkan kemenangan. Anfield dan para fansnya begitu luar biasa, berdaya magis!" tweet dia usai pertandingan. Setelah mencetak gol, Suarez tentunya akan berupaya untuk memperbaiki kemampuan bahasa Inggrisnya. Pertanyaan lain pun muncul. Setelah berganti kostum menjadi nomor 7, akankah akun Twitter dia berganti username ?

Sumber

Dalglish Bahagia Liverpool Menang 2-0

Pelatih Liverpool Kenny Dalglish tak bisa menyembunyikan raut kebahagiaannya usai menyaksikan timnya mengalahkan Stoke City 2-0, Kamis (3/2/2011). Namun, bukan kemenangan itu yang membuatnya sumringah, melainkan debut cemerlang bomber anyarnya Luis Suarez.

Ya, Suarez yang baru didatangkan The Reds jelang ditutupnya bursa transfer Januari ini, menampilkan performa ciamik. Turun sebagai pemain pengganti, mantan bomber Ajax Amsterdam ini langsung nyetel dengan strategi yang diterapkan Dalglish. Lebih dari itu, Suarez juga mampu menandai debutnya dengan sebuah gol cantik.

Sukses melepaskan diri dari jebakan offside, striker Internasional Uruguay menerobos kotak penalti dan berhasil mempercaya kiper Stoke sebelum akhirnya melepaskan tembakan yang tak kuasa dihalau pemain belakang Stoke. Dalglish pun mengaku bangga dengan kecepatan Suarez beradaptasi dengan tim, meski belum sempat berlatih bersama rekan setimnya.

“(Luis) Suarez mencetak gol dalam debutnya yang fantastis buat dirinya dan juga buat supporter dan semua orang,” tandasnya selepas pertandingan sebagaimana dikutip Sky Sports, Kamis (3/2/2011).

“Dia belum berlatih dengan pemain lain, karena sesuatu hal yang harus diselesaikannya. Dia juga baru mendapat izin kerja, kemarin,” lanjutnya.

Hasil ini memang belum mendongkrak posisi Liverpool yang hingga kini masih tercecer di urutan tujuh klasemen sementara. Namun paling tidak, kehadiran Suarez mampu memberikan angin segar untuk para Liverpudlians yang saat ini masih kecewa dengan keputusan sang bintang andalan Fernando Torres yang membelot ke Chelsea.

Sumber

Debut Suarez Puaskan Dalglish

http://www.duniasoccer.com/var/gramedia/storage/images/duniasoccer/internasional/liga-inggris/premier-league/news/clean-sheet-dan-gol-suarez-puaskan-dalglish/4421447-1-ind-ID/Clean-Sheet-dan-Gol-Suarez-Puaskan-Dalglish_duniasoccerthumb200x160.jpg
Kemenangan atas Stoke City membuat kubu Liverpool dilanda euforia. Aksi debut gemilang Luis Suarez pun membuat publik Anfield melupakan kepergian Fernando Torres.

Hasil itu menunjukkan grafik positif penampilan The Reds. Dalam tiga laga terakhir, tak pernah kebobolan.

"Kami begitu puas dengan hasil yang diraih. Menjaga gawang dari kebobolan juga menunjukkan proses kebangkitan yang bagus. Jika tak kebobolan, pasti punya peluang untuk menang," komentar Kenny Dalglish.

Manajer Liverpool itu tak lupa memuji pemain anyarnya, Luis Suarez. "Semua orang pasti senang melihat penampilan Luis. Sebelumnya, dia tak pernah berlatih dulu bersama kami. Tapi, lihatlah yang dia tunjukkan pada laga malam ini. Saya tak sabar untuk bekerja bersamanya," puji Dalglish. Soal gol, Dalglish yakin itu adalah gol Suarez. Bukan bunuh diri pemain lawan. Jikapun tak diakui, Dalglish tetap menilai Suarez pantas mendapatkan gol debutnya di Anfield.

Sumber

Review : Liverpool 2-0 Stoke City

Bermain sebagai pengganti dalam pertandingan debutnya, penyerang Luis Suarez mencetak gol yang ikut membawa Liverpool menang 2-0 atas Stoke City dalam pertandingan Premier League di Anfield, Rabu (2/2/2011). Ini adalah kemenangan ketiga Liverpool dalam tiga pertandingan Premier League terakhir.

Suarez masuk menggantikan Fabio Aurelio pada menit ke-63 dan membobol gawang Stoke pada menit ke-79. Setelah berhasil menguasai umpan terobosan Dirk Kuyt, ia menggiring bola masuk kotak penalti dan mengecoh Begovic sebelum menggulirkan bola ke tengah gawang.

Sesaat sebelum bola melintasi garis gawang, seorang pemain Stoke berhasil menjangkau bola dan berusaha membuangnya. Namun, bola malah memelesat masuk sudut kanan atas gawangnya.

Gol lainnya dicetak oleh Raul Meireles terjadi pada menit ke-47. Dari tengah kotak penalti, ia menembakkan bola muntah hasil tembakan Steven Gerrard, yang diblok Asmir Begovic, dan masuk sudut kanan atas gawang.

Selama 90 menit, Liverpool menguasai bola sebanyak 68 persen dan melepaskan 7 tembakan akurat dari 15 usaha. Adapun Stoke menciptakan satu peluang emas dari delapan pencobaan.

Berkat hasil itu, Liverpool bergerak naik mendekati zona Eropa. Mereka kini mengoleksi 35 poin atau kalah dua angka saja dari Sunderland di tempat keenam.

Susunan pemain:
Liverpool:
Pepe Reina; Sotirios Kyrgiakos, Daniel Agger, Martin Skrtel; Fabio Aurelio (Luis Suarez  63), Lucas, Steven Gerrard, Glen Johnson, Martin Kelly; Dirk Kuyt, Raul Meireles (Jonjo Shelvey 76)

Stoke: Asmir Begovic; Robert Huth, Abdoulaye Faye (Danny Collins 65), Danny Higginbotham, Andy Wilkinson; Marc Wilson (Ricardo Fuller 67), Salif Diao (Rory Delap  63), Dean Whitehead, Jonathan Walters, Jermaine Pennant; John Carew

Wasit: Anthony Taylor

Sumber
YOU'LL NEVER WALK ALONE