Redknapp: Liverpool Bikin "Spurs" Berantakan

Pelatih Tottenham Hotspurs, Harry Redknapp, memuji penampilan impresif Liverpool saat bertandang ke White Hart Line, Minggu (29/11/2010). "Spurs", menurutnya, dibuat kelabakan dan nyaris kalah oleh "The Reds".

"Spurs" sempattertinggal 0-1 oleh gol Martin Skrtel. Skrtel pula yang membuat kedudukan 1-1, setelah membuat gol bunuh diri. "Spurs" akhirnya mementukan kemenangan berkat gol Aaron Lennon pada masa injury time.  
"Mereka memulai laga dengan baik dan berbahaya. Pertandingan yang cukup fantastis. Mereka memiliki banyak peluang mencetak gol. Kami dibuat berantakan," jelas Redknapp.Meski begitu, Redknapp juga memuji perjuangan keras timnya dalam meraih kemenanan. "Kami memiliki banyak peluang bagus dan pada akhirnnya saya merasa kami pantas menang. Itu penampilan yang bagus setelah kami sempat kebobolan," tambahnya.

Hodgson: Sulit Terima Kekalahan di Injury Time

Pelatih Liverpool Roy Hodgson tampak sangat terpukul dengan kekalahan yang dialami timnya dari Tottenham Hotspurs, dini hari tadi. Hodgson bahkan mengaku sangat sulit menerima kekalahan yang terjadi di masa injury time.

Ya, laga dramatis memang terhampar saat The Reds bentrok kontra Spurs pada lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Senin (29/11/2010). Sempat unggul lebih dulu lewat gol Martin Skrtel, Liverpool harus menerima kenyataan kalah, usai Aaron Lennon mencetak gol kemenangan di masa injury time, setelah sebelumnya Luka Modric memaksa Skrtel mencetak gol bunuh diri untuk menyamakan kedudukan.

Hodgson: Kekalahan Menyakitkan Liverpool

Roy Hodgson mengaku Liverpool mengalami kekalahan menyakitkan usai dikalahkan Tottenham Hotspur 2-1 saat injury time di White Hart Lane, Senin dinihari WIB, 29 November 2010.

Sempat memimpin di babak pertama melalui gol Martin Skrtel, Liverpool akhirnya harus pulang dengan tangan hampa setelah Tottenham membalikkan keadaan lewat gol bunuh diri Skrtel dan gol Aaron Lennon yang tercipta saat injury time.

"Kalah di injury time seperti yang kami (Liverpool) sangat sulit diterima. Saya turut kecewa untuk pemain, sangat kecewa karena kami tidak bisa membawa pulang setidaknya satu poin, yang setidaknya bisa kami banggakan," ujar Hodgson seperti dikutip Sky Sports.

Mantan Gitaris Oasis Pasangkan MU-Liverpool

Drawing babak ketiga Piala FA telah dilakukan. Terjadi pertarungan menarik di Old Trafford.

Mantan gitaris 'Oasis' Noel Gallagher yang ikut serta di acara pengundian menempatkan Manchester United bertemu dengan Liverpool. Duel ini merupakan pertemuan antara dua tim yang punya tradisi kuat di sepakbola Inggris. Terima kasih pada Gallagher.

"Sebelum pengundian kami bicara soal kemungkinan pertemuan dua tim ini dan ternyata bisa benar-benar terjadi," kata Gallagher.

Carragher Terancam Cedera Panjang

Manajer Liverpool Roy Hodgson memastikan cedera yang diderita Jamie Carragher dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur cukup serius.

Memasuki menit-menit akhir pertandingan, Carragher terlihat kesakitan sambil memegang bahunya. Sang kapten tidak bisa menuntaskan pertandingan sehingga harus digantikan Sotiris Kyrgiakos. Usai pertandingan, Hodgson menjelaskan kondisi Carra.

"Sungguh buruk," ujarnya dilansir BBC Sport.

"Sungguh mengecewakan karena terjadi pada partai ke-450 Carragher di Liga Primer."

Review: Gol Telat Lennon Buyarkan Harapan

Gol dari Aaron Lennon di menit ke 92 membuyarkan harapan Liverpool untuk dapat mencuri poin di kandang Tottenham, The Reds akhirnya menyerah secara menyakitkan dengan skor 2-1.

Tottenham yang baru saja tampil mengesankan di ajang Liga Champions Eropa tampil menekan sejak menit-menit awal. Di menit ke 4 Luka Modric berhasil memberikan shock theraphy kepada The Reds saat menerima umpan dari pergerakan Aaron Lenon. Beruntung Pepe Reina masih bisa mengantisipasi tendangan setengah volley pemain Kroasia itu.

Usai mencetak peluang dari tendangan Maxi Rodriguez yang masih melebar di menit ke 8, Liverpool bisa dibilang ditekan terus menerus oleh tuan rumah. Hingga memasuki menit ke 30 The Reds hampir tak memiliki peluang yang cukup berarti.
YOU'LL NEVER WALK ALONE