Liverpool, Arsenal Batal Tampil Akibat Badai Salju

Partai kandang Liverpool lawan Fulham adalah salah satu dari tiga partai Liga Primer Inggris akhir pekan ini yang ditunda akibat cuaca buruk di barat daya Inggris.

Setelah meminta pendapat dari pihak kepolisian setempat, Liverpool menyatakan, "Kondisi di sekitar stadion dan di kota terlalu berbahaya bagi penonton untuk pergi ke stadion."

Aston Villa juga batal dijamu Wigan karena kondisi cuaca 'aneh' yang menimpa barat daya Inggris. Wigan menyatakan salju setebal 25 cm turun di kota dan berarti, "transportasi publik tak berfungsi, jalan tol ditutup, dan kondisi umum di rute-rute ke stadion berbahaya."

Padahal, lapangan pertandingan di Liverpool dan Wigan dinyatakan layak untuk dimainkan.

Birmingham juga akhirnya membatalkan partai lawan Newcastle dengan alasan yang kurang lebih sama, demikian juga dengan Arsenal yang rencananya menjamu Stoke. 


Sumber http://www.goal.com/id-ID/news/1108/sepakbola-inggris/2010/12/18/2266876/liverpool-batal-tampil-akibat-cuaca-buruk

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE