United Turunkan Tim Terbaik Hadapi Liverpool

Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson tidak akan meremehkan Liverpool saat kedua tim bertemu di babak ketiga Piala FA, Minggu mendatang. Meski mendapat keuntungan karena bermain di kandang sendiri di Old Trafford dan lawan sedang menurun, namun Ferguson tetap memperhitungkan kekuatan the Reds.

Ferguson tak ingin mengulang kesalahan tahun lalu saat disingkirkan tim Divisi Championship Leeds United di babak ketiga Piala FA. Ini untuk pertama kalinya United tersingkir di babak awal sejak Ferguson menangani the Red Devils pada 1986.

Apalagi, kini United bertemu rival bebuyutan, Liverpool. Karena itu, Ferguson bakal menurunkan tim terbaik.

"Musim lalu, kami meraih hasil buruk saat melawan Leeds. Terutama bila mengingat rivalitas di antara kedua klub," kata Ferguson.

"Kali ini, saya akan menurunkan tim yang lebih kuat. Saya tidak akan mengulang kesalahan yang lalu," lanjutnya.

Saat mengalahkan Stoke City 2-1, Selasa lalu, Ferguson tidak memainkan kiper Edwin van der Sar, Rio Ferdinand dan striker Wayne Rooney. Mereka kemungkinan besar bakal dimainkan Ferguson saat menghadapi Liverpool.

Selama menangani United, Ferguson mencatat rekor dengan memenangi Piala FA lima kali. Namun, dia sudah tak memberi trophy FA sejak 2004. 



Sumber http://www.goal.com/id-ID/news/1108/sepakbola-inggris/2011/01/06/2291714/lawan-liverpool-di-piala-fa-united-turunkan-tim-terbaik

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE