Johnson Akan Tinggalkan The Reds

Menjelang dibukanya jendela transfer musim dingin, beredar satu nama yang dikabarkan akan meninggalkan Anfield. Adalah bek Glen Johnson yang kabarnya dipersilakan pergi oleh Liverpool.

Kabar tersebut dimuat Dailymail, yang menyebutkan bahwa The Reds siap menerima permintaan transfer dari yang bersangkutan. Johnson, karena merasa tidak nyaman, berharap dilepas di bulan Januari.

Pemain internasional Inggris itu, walaupun sebenarnya sangat terpakai di skuad inti The Kop, ditengarai mulai dahaga gelar. Ia bekerja di Merseyside sejak musim lalu, dan sampai saat ini performa timnya masih di bawah ekspektasi merebut piala.

Jika Johnson benar-benar akan dilego Liverpool, Tottenham Hotspur diprediksi siap menampungnya. Manajer Harry Redknapp sangat menyukai pemain 26 tahun itu karena mereka pernah bekerja sama di Portsmouth, saat Johnson berstatus milik Chelsea.

Namun Johnson konon ingin menjajal berkarir di luar negeri. Di musim panas lalu ia sempat belajar bahasa Spanyol ketika ramai digosipkan diincar Real Madrid, sebelum deal kedua klub tidak tercapai.

Kali ini isunya adalah ia berpotensi bermain di Italia. Juventus tertarik untuk membawanya ke Turin, menyusul berita pertemuan antara direktur teknis Bianconeri Fabio Paratici dengan direktur strategi sepakbola Liverpool, Damien Comolli.

Disebutkan bahwa salah satu opsi transfer mereka adalah Johnson dibarter dengan Amauri, sebagaimana Liverpool masih ingin mencari penyerang baru untuk mendampingi Fernando Torres. Opsi lain, karena Amauri masih cedera, Johnson dipinjamkan selama setengah musim dengan kans kontrak permanen di musim depan.

Juventus juga menjajaki kemungkinan merekrut Daniel Agger, sebagaimana defender Denmark itu belum menjadi starter reguler skuad Roy Hodgon di musim ini. Juve dan Liverpool punya hubungan cukup dekat setelah membisniskan Alberto Aquilani di awal musim ini.

Sumber http://www.detiksport.com/sepakbola/read/2010/12/11/110128/1522242/72/johnson-tinggalkan-anfield?b99110270

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE