Hodgson Butuh Pemain Anyar

Pelatih Liverpool, Roy Hodgson boleh kecewa dengan sikap supremo Liverpool, John W. Henry sejauh ini belum memberikan restu kepadanya untuk menambah amunisi lagi di bursa transfer musim dingin nanti.

Hodgson pantas bertanya mengapa Henry bersikap demikian, padahal Liverpool sendiri sedang kritis. Terutama setelah The Reds harus turun dua peringkat usai ditekuk Stoke City, dua gol tanpa balas akhir pekan lalu. Sedianya, Hodgson ingin memperbaiki kinerja lini tengah dan belakangnya untuk mengembalikan integritas tim Kota Pelabuhan itu.

“Klub sedang menghadapi periode sulit yang hingga kini belum berakhir. Berinvestasi dengan mendatangkan pemain baru merupakan solusi terbaik saat ini untuk mengembalikan integritas Liverpool. Saya kira, itulah prioritas kami Januari nanti. Bisakah kami mendatangkannya? Sayang, orang terpenting di klub ini masih ragu-ragu,” urai Hodgson pasrah, seperti disitat Tribalfootball (Selasa 16/11/10).

Agar Hendry berubah pikiran, Hodgson mendeskripsikan bahwa Liverpool setara dengan bisnis olahraga yang dikelola Hendry lainnya seperti klub bisbol Boston Red Sox dan tim Nascar, Roush Fenway Racing. “Mereka sudah terbiasa berurusan dengan pemain bisbol dan pembalap kelas atas untuk menggapai level tinggi. Liverpool pun demikian. Kami harus mendatangkan pemain baru untuk mencapai prestasti tinggi,” ujar Hodgson memohon.

Dia melanjutkan. “Apa yang terjadi saat mengalahkan Chelsea menunjukkan, kami memiliki kompetensi untuk bangkit dari keterpurukan. Salah besar jika kita menyalahkan manajer atau pemain. Jadi membeli pemain baru merupakan jalan terbaik saat ini.”
 

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE