Hodgson: Saya Butuh Tenaga Tambahan di Januari

Roy Hodgson sedang dalam mood yang baik dan memiliki rasa kepercayaan diri yang tinggi, tentu saja karena kemenangan The Reds atas Chelsea hari kemarin.

Momentum tersebut dijadikan mantan pelatih Fulham tersebut sebagai daya tawar kepada pemilik baru Pool, yakni NESV. Hodgon meminta agar mereka berkenan memberinya dana belanja guna mendatangkan pemain baru di Januari yang sesuai betul dengan kebutuhannya.

Berbicara dalam konferensi pers pasca pertandingan, Hodgson mengatakan, "Skuad kami harus jauh lebih kuat daripada yang ada sekarang ini dan yang hanya dapat dilakukan melalui bursa transfer mendatang."

"Mereka [NESV, pemilik asal Amerika] telah sangat baik untuk klub ini. Untuk jangka waktu yang panjang kami sempat menuju ke arah yang salah dan ada banyak perhatian dan ketidakpastian."

"Mereka adalah orang-orang realistis karena mereka tahu kami tidak mengubah segalanya dengan tongkat sihir."

Hodgson menggarisbawahi bagaimana timnya itu harus compang-camping, seperti Glen Johnson dan Sotiros Kyrgiakos harus keluar karena cedera, manajer itu harus menyiapkan anak-anak muda di bangku cadangan untuk menutupi pertahanan Liverpool.

"Skuad ini tampak cukup kecil pada saat banyak pemain yang cedera dan penyakit ini terus meningkat," tambahnya. "Saya butuh pemain belakang. Jika kami bisa melewati beberapa pertandingan berikutnya maka kami bisa bangun."

"Sekarang saya lebih suka untuk mencoba dan menjaga kaki saya agar tetap berpijak pada tanah. Kami perlu menghasilkan lebih banyak pertunjukan seperti itu antara sekarang hingga bulan Mei,""Satu-satunya masalah dengan Liga ini adalah Anda bisa saja kembali ke posisi 16 lagi dengan begitu cepat," imbuh opa Roy.

Sumber http://www.bola.net

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE