Kuyt Berutang Kepada Suarez

Striker Dirk Kuyt mengatakan dirinya harus berterima kasih kepada Luis Suarez, yang bermain sempurna dan merancang dua dari tiga gol ke gawang Manchester United (MU).

"Itu gol-gol mudah. Saya biasa membuatnya saat masih bermain sebagai striker murni di Belanda," ujar Kuyt kepada Sky Sports.

"Namun, hat-trick itu tidak akan terjadi tanpa permainan luar biasa Luis Suarez. Dia merancang dua gol jarak dekat yang saya buat," lanjut pemain asal Belanda itu.

Satu gol Kuyt dibuat setelah Nani melakukan kesalahan, dengan menanduk bola ke belakang. Kuyt memanfaatkannya dengan tandukan yang mengecoh Edwin van der Sar.

"Saya berhutang banyak kepada Suaez. Saya mencetak hat-trick, dia adalah bintang pertandingan itu," demikian Kuyt.

Sementara itu manajer Kenny Dalglish menolak membicarakan tackling Jamie Carragher terhadap Nani.

"Saya kira Carragher beruntung tidan diusir wasit," ujarnya.

"Namun sungguh tidak adil membicarakan insiden itu, karena pertandingan berlangsung keras dan menarik," Dalglish mengakhiri. 


Sumber 

0 komentar:

Posting Komentar

YOU'LL NEVER WALK ALONE